ads

Tahap Perkembangan Janin Pada Usia 8 Bulan Dalam Rahim

Pada perkembangan janin usia 8 bulan, banyak hal yang harus dipersiapkan ibu hamil dan juga janin. Hal ini dikarenakan janin usia 8 bualan merupakan janin yang tidak akan lama lagi berada dalam kandungan sang ibu. Lalu bagaimana perkembangan janin pada usia ini, berikut ini perkembangan janin usia 8 bulan yang bisa anda jadikan sebagai referensi tumbuh kembang janin yang ada di dalam kandungan :

Perkembangan janin usia 8 bulan pada  minggu pertama (minggu ke 29)
Posisi janin pada saat ini adalah kepala janin berada di bawah. Posisi ini merupakan posisi janin yang akan lahir. Janin pada usia ini memiliki berat sekitar 1,25 kg dengan panjang 37 cm. Usia ini adalah usia janin di mana dapat dilahirkan, akan tetapi janin pada usia ini jika dilahirkan biasanya disebut kelahiran prematur dan akan memiliki resiko sebagai berikut : 
Gambar Janin Usia 8 bulan
Gambar Janin Usia 8 bulan

  • Bayi akan kesulitan dalam bernafas.
  • Terlambatnya perkembangan fisik dan mentalnya.
  • Tangisannya masih lirih.
  • Paru-paru belum sempurna, karena fungsi paru-paru akan sempurna pada usia janin ke 9 bulan.
  • Kemampuan berkembang untuk hidup masih sangat tipis. 
Baca juga : Perkembangan Janin Usia 6 Bulan

Perkembangan janin usia 8 bulan pada  minggu kedua (minggu ke 30)

  • Janin pada usia ini ia memiliki berat sebesar 1,4 kg dan memiliki panjang 38 cm
  • Bagi ibu hamil di usia janin 30 minggu, ia mengalami rasa yang tidak nyaman akibat bertambah besarnya kandungan. 
  • Janin akan melakukan pergerakan seperti sikutan, tendangan sampai dengan gerakan yang meliuk-liuk dan menimbulkan rasa nyeri bagi ibu hamil. 
  • Janin memenuhi seluruh ruang rahim ibu hamil. 
  • Kaki janin dapat terlihat di bawah kulit perut ketika janin sedang menendang dan mendorong. 
  • Otak janin akan berkembang sangat cepat.

Perkembangan janin usia 8 bulan pada minggu ketiga (minggu ke 31 )

  • Janin memiliki berat sebesar  1,6 kg  dengan panjang 40 cm.
  • Janin semakin tumbuh besar akibatnya ruangan rahim semakin sempit.
  • Gerakan janin akan berkurang karena ruangan rahim yang sempit.
  • Posisi janin saat ini adalah melengkungkan badan dengan dengkul terlipat dan dagu serta dada di dalamnya. Sedangkan kaki dan tangannya tersilang.

Perkembangan janin usia 8 bulan pada  minggu keempat (minggu ke 32)

  • Saat ini janin harusnya memiliki berat sekitar 1,8 kg sampai dengan 2,0 kg, dan ukuran panjang 42 cm. 
  • Posisi janin kepalanya berada di bawah, yaitu posisi dimana janin akan dilahirkan. 
  • Janin akan bergerak lebih aktif, dan selama satu hari dapat bergerak sebanyak 375 kali.

Demikianlah tahapan perkembangan janin usia 8 bulan dari minggu ke minggu. Semoga bisa menjadi referensi tumbuh kembang janin anda di dalam kandungan.
Baca selengkapnya »

Cara Menjaga Kesehatan Ibu Hamil Dan Janin

Masa kehamilan adalah masa yang membahagiakan untuk para calon ibu dan ayah. Berbagai cara dilakukan untuk menjaga janin dalam kandungan agar sehat setelah terlahir nanti. Bagi anda ibu hamil tentu sudah banyak mengetahui tentang olahraga ringanm dan pemenuhan nutrisi yang cukup, agar kesehatan ibu dan janin bisa tetap terjaga. Namun disamping itu ada beberapa hal yang juga harus diperhatikan yang mungkin belum anda ketahui. Misalnya hal apa yang sebaiknya tidak dilakukan ketika hamil. Berikut adalah beberapa cara menjaga kesehatan ibu hamil yang bisa dilakukan :
tips menjaga kesehatan janin
Menghindari konsumsi daging dan makanan mentah
Bakteri salmonella penyebab diare bisa terdapat dalam telur ayam, hati ayam, hati sapi, dan sebagainya yang dimakan mentah atau kurang matang. Selain itu, makanan mentah seperti sushi dan sate juga dikhawatirkan mengandung bakteri e-colli dan parasit toxoplasmosis yang berbahaya bagi ibu dan janin.

Menghindari konsumsi kopi 
Bagi sebagian orang kopi adalah minuman untuk membangkitkan semangat dan memberi efek bugar setelah meminumnya. Namun untuk menjaga kesehatan ibu hamil, sebaiknya hindari konsumsi kopi selama masa kehamilan. Kopi adalah minuman yang mengandung zat kafein. Zat ini dapat menghambat penyerapan zat besi pada ibu hamil, juga salah satu faktor yang menyebabkan berat badan janin rendah

Menghindari rokok dan minuman beralkohol
Bagi anda calon ibu yang mempunyai kebiasaan buruk merokok dan minum minuman beralkohol sebaiknya hentikan mulai sekarang. Jika bagi orang biasa saja kedua kebiasaan buruk tersebut lebih banyak efek negatif, apalagi untuk ibu hamil. Janin kemungkinan besar akan mengalami kelainan pada perkembangannya dan memicu masalah emosional pada bayi. Bagi anda yang tidak merokok, hindari asap rokok dari orang lain, karena perokok pasif juga tak kalah berbahayanya dengan perokok aktif.

Menghindari kotoran kucing yang terjangkit parasit
Mungkin di sekitar anda ada mitos kalau ingin punya anak jangan memelihara kucing, karena bisa menyebabkan keguguran. Kalimat ini memang tidak sepenuhnya salah, akan tetapi yang berbahaya lebih kepada kotoran kucing. Kotoran kucing disinyalir mengandung parasit Toxoplasma Gondii yang mengakibatkan berbagai masalah pada bayi, meliputi gangguan pada penglihatan, hilangnya pendengaran, gangguan belajar bayi, bahkan sampai keguguran. 

Lalu bagaimana dengan anda pecinta kucing? Jangan khawatir, berikut adalah cara menjaga kesehatan ibu hamil yang memelihara kucing :

  • Sebelum merencanakan kehamilan, periksakan diri anda untuk mengetahui apakah anda terjangkit parasit bernama Toxoplasma, sehingga nantinya dapat dilakukan pencegahan.
  • Saat membersihkan kandang atau kotoran kucing gunakan sarung tangan.
  • Selalu cuci tangan sebelum dan sesudah makan, juga setelah bermain dengan kucing.
  • Karena kucing yang terinfeksi parasit ini akan terlihat sehat-sehat saja, ada baiknya periksakanlah kucing pada dokter hewan secara teratur.

Semoga info tentang cara menjaga kesehatan ibu hamil di atas dapat bermanfaat untuk anda calon ibu, dan orang-orang di sekitar anda. Pada intinya, anda harus selalu menjaga kesehatan lingkungan sekitar.
Baca selengkapnya »